Media Turki Pertegas Kepindahan Mesut Ozil Ke RANS Cilegon FC, Klub Liga 1 Indonesia Makin Ketar Ketir

Media Turki, Fotospot mempertegas kabar kepindahan Mezut Ozil dari Fenerbache ke RANS Cilegon FC. Artinya rumor kehadiran Ozil di sepakbola tanah air berpotensi bukan isapan jempol.

Sebelumnya Raffi Ahmad dalam akun instagram resmi RANS Cilegon FC @rans.cilegon.official mengatakan akan mendatangkan salah satu pemain legenda sepakbola.

Kabar ini dikuatkan Fotospor dalam laporannya, Minggu (9/1/2022). Menurut laporan itu, Raffi Ahmad sudah menghubungi klub Mesut Ozil saat ini, Fenerbahce, untuk melakukan negosiasi. 

“Meskipun cukup mencurigakan, Raffi Ahmad, Presiden RANS Cilegon FC, yang datang ke Istanbul dan mengunjungi klub dari pintu ke pintu dalam beberapa bulan terakhir, mengumumkan bahwa ia telah bertemu dan setuju dengan Mesut Ozil,” tulis laman Fotospor, Minggu (9/1/2022).

Meski rumor ini semakin kuat, namun masih belum bisa dipastikan kebenarannya. Baik RANS Cilegon FC ataupun Fenerbache belum mengeluarkan pemberitahuan secara resmi mengenai kepindahan Mesut Ozil.

RANS Cilegon FC Nampaknya serius menghadapi kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 setelah sukses menjadi runner up di Liga 2 musim 2021. Tentu saja RANS Cilegon FC akan berusaha mengumpulkan para pemain terbaiknya agar bisa bersaing di kompetisi sepakbola tertinggi tanah air.

Mesut Ozil sendiri saat ini masih terikat kontrak dengan Fenerbache hingga 2024, namun bukan tidak mungkin dirinya akan bergabung dengan klub Raffi Ahmad tersebut jika Fenerbache melepasnya.